Ini 7 Cara Road Trip Hemat dari Jakarta ke Jogja

Di masa sekarang, road trip bisa jadi pilihan yang pas untuk mewujudkannya. Akses jalan tol yang sudah dibangun membuat perjalanan darat dengan mobil pribadi bisa lebih cepat. Selain itu, tentu saja, risiko dari segi kesehatan selama perjalanan dapat diminimalkan.

Biaya yang Anda perlukan untuk perjalanan pulang-pergi via tol adalah sekitar 850 – 900 ribuan rupiah. Kalau dirasa sedikit lebih mahal dibandingkan via tiket kereta atau pesawat promo, tenang saja. Beberapa cara berikut bisa membuat road trip Anda lebih hemat dan tetap nyaman serta puas.

Cara Road Trip Hemat dari Jakarta ke Jogja

Pilih Penginapan Sebelum Berangkat

Total waktu tempuh Jakarta-Jogja adalah sekitar 8 hingga 9 jam. Namun, apa artinya road trip tanpa singgah ke beberapa wilayah lainnya terlebih dahulu?

Paling tidak, Anda bisa menyisipkan satu hari untuk menginap transit. Pilih penginapan terbaik yang sesuai kebutuhan Anda dan lakukan reservasi sebelum berangkat agar harganya lebih murah. Hal ini pun berlaku untuk penginapan saat di Jogja.

Bawa Bekal dari Rumah

Membawa bekal dari rumah akan membantumu menghemat karena lebih minim ‘lapar mata’. Anda bisa membeli berbagai snack kesukaan saat masih di Jakarta atau bahkan berbelanja bahan makanan dan mengolahnya sendiri di rumah.

Pastikan bahwa makanan yang Anda bawa tidak akan membuatmu mual atau terganggu kesehatannya saat perjalanan, ya. Jangan sampai road trip yang semestinya menyenangkan jadi mengesalkan karena salah pilih makanan.

Gunakan Kendaraan Hemat Bahan Bakar

Bicara soal road trip sudah pasti tak lepas dari biaya bahan bakar. Gunakan mobil yang hemat bahan bakar sehingga ongkos yang Anda keluarkan tidak lebih membengkak.

Jika kendaraan yang Anda miliki tidak memungkinkan untuk penghematan bahan bakar, maka menyewa mobil bisa jadi alternatifnya. Namun, pastikan pula bahwa mobil tersebut dalam kondisi yang apik sehingga tidak membuat pembakaran jadi lebih intens.

Periksa Kesehatan Sebelum Berangkat

Kalau sedari awal sudah ada potensi kesehatan akan drop, sebaiknya tunda keberangkatan. Anda tentu tak berencana untuk mengunjungi klinik atau rumah sakit apalagi sampai opname, bukan?

Lakukan pemeriksaan kesehatan sebelum berangkat. Agar hasilnya lebih akurat, ada baiknya Anda memeriksakan diri dalam jangka waktu yang tak jauh dari waktu keberangkatan (misal satu hari sebelumnya).

Beli Tiket Atraksi Secara Online

Satu kelebihan lain di masa sekarang adalah Anda bisa membeli tiket atraksi secara online. Anda bisa memastikan tempat yang akan dikunjungi atau kegiatan yang akan dilakukan dapat terwujudkan sehingga tak akan mengubah itinerary.

Di samping itu, tiket online kerap kali lebih murah murah karena ada promo seperti di Traveloka. Anda bisa membeli tiket kunjungan Borobudur, Prambanan, bahkan rafting dengan lebih hemat.

Rencanakan Agenda Kuliner

Sama seperti atraksi, Anda pun bisa menyiapkan lebih awal di mana saja akan berburu kuliner. Petakan mana saja yang akan menjadi destinasimu, lalu ‘amankan’ spot untukmu dengan pemesanan online.

Anda bisa memilih tempat makan khas kuliner Jogja maupun franchise. Di Jogja misalnya, beberapa pilihan populernya antara lain The House of Raminten, Meditarrena Restaurant, dan Omah Dhuwur Restaurant.

Bawa Barang-Barang Penting

Lengkapi apa yang Anda butuhkan sebelum berangkat dan pastikan Anda membawanya. Hindari mengeluarkan uang untuk membeli hal-hal yang sebenarnya sudah Anda miliki (misal lupa membawa topi atau barang-barang lainya).

Umumnya, Anda memang bisa menemukan banyak barang dengan harga lebih murah di Jogja. Namun kalau sampai lapar mata dan kalap belanja (dan akan membuat barang di rumah menumpuk!), jadi tidak hemat, bukan?

Nah, itulah tujuh tips road trip hemat dari Jakarta ke Jogja. Kalau ingin lebih hemat, manfaatkan saja fitur PayLater dari Traveloka untuk melakukannya.

PayLater merupakan fasilitas pembayaran skema cicilan dengan bunga yang kecil. Anda pun bisa tetap liburan nyaman tanpa harus terbebani dengan biaya besar di awal. Asyik, bukan?

Posting Komentar untuk "Ini 7 Cara Road Trip Hemat dari Jakarta ke Jogja"